Selamat Tahun Baru Hijriyah 1433 H

Kita harus bersyukur kepada Allah SWT, karena kita semua masih bisa menjumpai tahun baru. Berarti menurut perhitungan matematika, umur kita bertambah, tetapi menurut hitungan agama berarti umur kita malah berkurang. Umur yang panjang mari kita syukuri, kita isi dengan kesibukan amaliyah–amaliyah yang mencerminkan agama islam, yang mencerminkan akhlakul karimah. Rasulullah sudah bersabda: Sebaik–baik manusia adalah orang – orang yang diberi umur panjang dan baik perbuatannya.

tahun-baru-hijriyah

Sebagai siswa terutama murid MI Tarbiyatusy Syubban marilah kita manfaatkan moment Tahun Baru Hiriyah ini untuk meningkatkan kembali semangat kita dalam belajar menuntut ilmu. Apalagi dalam waktu dekat kita akan menjalani Ujian Akhir Semester.

Segenap warga MI Kalimulyo (Kepala Madrasah, Ustadz / Ustadzah, Yayasan Al Lazimiyah, dan Komite Madrasah) Selamat Tahun Baru 1433 Hijriyah!

Post a Comment

Silakan tinggalkan komentar dengan bahasa santun

Previous Post Next Post