Soal Ulangan Tengah Semester Genap Kelas IV SD / MI

Soal Ulangan Tengah Semester Genab Kelas IV SD/MI. Selain ulangan harian dan ulangan akhir semester (ulangan kenaikan kelas), salah satu test pengukur hasil belajar siswa terutama si Sekolah Dasar dan Madrasah Ibtidaiyah adalah pelaksanaan Ulangan Tengah Semester (UTS) atau yang biasa disebut juga sebagai Ulangan Mid Semester. UTS ini akan dilaksanakan sebanyak dua kali tiap tahunnya.

Sesuai dengan namanya, Ulangan Tengah Semester diselenggarakan di tengah-tengah semester yang sedang berjalan, baik untuk semester gasal maupun semester genap. Ini sebagai alat ukur hasil belajar siswa selama setengah semester. Pelaksanaannya diikuti oleh seluruh siswa termasuk siswa kelas empat (IV).

Beberapa sekolah dan madrasah memang tidak melaksanakan Ulangan Tengah Semester dan menggantinya dengan serangkaian kegiatan jeda semester. Namun tidak sedikit pula yang masih memberlakukan tes ini. Bahkan di Kalender Pendidikan yang dirilis oleh Kanwil Kementerian Agama Provinsi Jawa Tengah, menjadwalkan pelaksanaan Ulangan ini pada awal bulan Maret 2014.

soal uts genab kelas 4

Soal UTS Genap Kelas IV

Terkait waktu pelaksanaan Ulangan Tengah Semester atau Ulangan Mid Semester Genap yang tinggal sesaat lagi, Blog MI Tarbiyatusy Syubban membagikan contoh soal ulangan tersebut. Ini menyusul publish sebelumnya tentang Soal Ulangan Tengah Semester Genap Kelas 6 dan Soal Ulangan Tengah Semester Genap Kelas 5 untuk siswa Sekolah Dasar dan Madrasah Ibtidaiyah.

Tersedia paket soal untuk semua mata pelajaran baik yang diajarkan di Madrasah Ibtidaiyah maupun di Sekolah Dasar. Mulai dari pelajaran agama Islam yang terdiri atas Al Quran Hadits, Akidah Akhlak, Fiqih, Sejarah Kebudayaan Islam, dan Bahasa Arab. Pun soal UTS untuk Sekolah Dasar yang meliputi Bahasa Indonesia, Pendidikan Kewarganegaraan (PKn), Matematika, Ilmu Pengetahuan Alam (IPA), Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS), Bahasa Jawa, dan Bahasa Inggris.

Masing-masing paket soal Ulangan Tengah Semester Genap Kelas 4 SD/MI ini terdiri atas soal pilihan ganda (25 soal), soal jawaban singkat (10 soal), dan soal uraian (5 soal). Di samping itu, kami menyediakan dokumen soal dalam dua format yaitu PDF dan word.

Untuk mengunduh soal UTS Genap kelas 4 tersebut klik tautan berikut:
Semoga dengan contoh soal Ulangan Tengah Semester ini dapat membantu para siswa, utamanya siswa kelas empat Sekolah Dasar dan Madrasah Ibtidaiyah dalam mempersiapkan diri menghadapi UTS. Sehingga akhirnya akan mampu mencapai hasil paling maksimal. Juga bagi para guru kelas 4 maupun guru mapel dapat menjadikannya sebagai acuan dalam penyusunan soal UTS.

7 تعليقات

Silakan tinggalkan komentar dengan bahasa santun

  1. sangat membantu, terimakasih :)

    ردحذف
  2. mohon dolood soalnya

    ردحذف
  3. mohon dikirimi cara membuat template blogger yang bagus

    ردحذف
  4. syukron,,,,!!
    tpi kok gak ada yang smtr ganjil,

    ردحذف
  5. terima kasih untuk postingannya... maaf saya ikut nyedot sebagai bahan buat saya... makasih.
    MI. Al-Jihad

    ردحذف
  6. Terimakasi banyak pak, bisa jadi referensi yang sangat penting, salam

    ردحذف

إرسال تعليق

Silakan tinggalkan komentar dengan bahasa santun

أحدث أقدم